STUDI KASUS WAWANCARA KEIMIGRASIAN TERHADAP WNI TERDUGA PMI NON-PROSEDURAL DI TEMPAT PEMERIKSAAN IMIGRASI TEKNIK DAN STRATEGI WAWANCARA
Abstract
Wawancara keimigrasian merupakan bagian penting dalam pemeriksaan keimigrasian di Tempat Pemeriksaan Imigrasi terutama di Bandara Internasional. Melalui penelitian ini akan dibahas teknik wawancara keimigrasian yang digunakan oleh petugas imigrasi di Tempat Pemeriksaan Imigrasi Bandara Internasional Soekarno Hatta melalui dua kasus penundaan keberangkatan Warga Negara Indonesia terduga Pekerja Migran Indonesia (PMI) non-prosedural serta memberikan gambaran umum mengenai permasalahan yang terjadi. Penelitian ini akan menggunakan pendekatan kualitatif studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi partisipatoris penuh dimana sumber tidak mengetahui bahwa aktivitas tersebut sedang diteliti. Selama proses wawancara keimigrasian berlangsung, dilakukan penyimakan dan pencatatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknik dan strategi wawancara yang paling banyak digunakan adalah teknik Membangun Hubungan & Kesepahaman (MHK) dan Presentasi Bukti (PB). Dalam melakukan wawancara keimigrasian, selain menjalankan fungsi pemeriksaan dengan pendekatan keamanan, petugas juga dituntut untuk tetap mempertimbangkan pelayanan publik dan perlindungan hukum.
Copyright (c) 2024 Jurnal Ilmiah Kajian Keimigrasian
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This work is licensed under a Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).